Rabu, 17 April 2013

IELTS: Reading: True, False, Not Given

Dalam setiap tes IELTS tidak perduli itu jenis Academic maupun General, selalu memiliki jenis pertanyaan semacam ini. Dan sering kali jenis pertanyaan seperti ini lah yang membuat peserta tes kebingungan.
Pada jenis pertanyaan seperti ini, anda diminta untuk menilai apakah sebuah kalimat yang terdapat didalamnya ini benar (true) atau salah (false) atau justru tidak disebutkan (not given), berdasarkan dari bacaan yang telah diberikan sebelumnya.

Bagaimana cara menjawab jenis pertanyaan semacam ini? Pertama-tama anda harus mempelajari peraturannya, seperti yang tertulis dibawah ini:
  1. Jika pernyataan yang terdapat pada pertanyaan tersebut benar-benar mucul di dalam teks bacaan, maka jawabannya adalah True.
  2. ika pernyataan yang mucul pada teks bacaan berbeda atau justru kebalikannya dari pernyataan yang terdapat pada pertanyaan tersebut, maka jawabnnya adalah False.
  3. Jika anda tidak menemukan pernyataan yang menyatakan pernyataan yang mucul pada pertanyaan itu benar atau salah dalam teks bacaan, maka jawabannya adalah Not Given.
Contoh:
Pernyataan Reading: T, F, NG “Smoking is dangerous and can lead to cancer”
  • Jika dalam teks bacaan benar-benar tertulis “Smoking is dangerous and can lead to cancer” maka jawabnnya adalah T (true).
  • Jika dalam teks bacaan yang tertulis adalah “No research showed evidence that smoking is dangerous and can lead to cancer” maka jawabannya adalah F (false).
  • Jika dalam teks bacaan yang tertulis adalah “The research included smokers of both gender of ages 30 to 45” maka jawabannya adalah NG (not given).
Jangan sampai membuat kesalahan-kesalahan seperti yang disebutkan dibawah ini:
  1. Jangan menerka-nerka jawaban berdasarkan pengetahuan pribadi anda atau pengalaman anda. Baca teks bacaannya!
  2. Jangan terlalu banyak memikirkan jawaban anda. Karena hal ini akan membuat anda menjadi memikirkan logika dari pernyataan tersebut dan hal ini bisa jadi justru akan membawa anda menjawab pertanyaan tersebut dengan jawaban yang salah.